Rutan Kudus Ikuti Rapat Timpora dan Operasi Gabungan di Kabupaten Kudus

    Rutan Kudus Ikuti Rapat Timpora dan Operasi Gabungan di Kabupaten Kudus
    Kepala Keamanan Rutan Kudus beserta tim pengawasan orang asing laksanakan diskusi

    KUDUS - Bertempat di @Hom Hotel , Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kudus mengikuti Rapat Tim Pengawasan Orang Asing (TIMPORA) Tingkat Kabupaten Tahun 2023 dengan tema “Urgensi Pengawasan Orang Asing di Masa Endemi”. Rapat diikuti oleh anggota Timpora baik instansi vertikal, pemerintah daerah, TNI dan Polri di Wilayah Kabupaten Kudus, Selasa (14/03/2023). 

    Untuk menjaga tetap terpeliharanya keamanan dan kepentingan nasional dari dampak negatif yang mungkin timbul akibat keberadaan dan kegiatan orang asing dengan mengacu kepada kebijakan pemerintah dibidang pemasyarakatan, maka perlu adanya saling koordinasi antar instansi. Hal tersebut karena masalah orang asing bukan hanya menjadi tugas imigrasi saja, akan tetapi masalah ini sudah menjadi tugas bersama. 

    Kegiatan di awali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, laporan Ketua Panitia, dilanjutkan sambutan oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Semarang sekaligus membuka kegiatan rapat secara resmi. Dalam sambutannya, Guntur Sahat, selaku Kepala Kantor Imigrasi Semarang mengatakan bahwa tugas pengawasan orang asing bukan hanya pada imigrasi,  terdapat peraturan-peraturan yang memang setiap instansi bisa melaksanakan hal tersebut sehingga wewenang untuk pelaksanaan pengawasan orang asing menjadi tugas bersama.

    Dengan terselenggaranya Rapat Timpora ini, diharapkan dapat lebih meningkatkan komunikasi/koordinasi dalam sinergitas pelaksanaan pengawasan orang asing khususnya di Kabupaten Kudus, sehingga apapun bentuk pelanggaran yang di lakukan orang asing bisa terdeteksi dengan baik dan bisa dilakukan penegakan hukum sesuai tugas dan fungsi masing-masing. 

    Turut hadir dalam rapat, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Kudus, D. Ardhyna Bintara yang hadir untuk memenuhi undangan yang diberikan kepada Rutan Kelas IIB Kudus.

    "Saya tentu support adanya Timpora dan rapat operasi gabungan seperti ini, jelas tidak hanya imigrasi saja melakukan pengamanan kepada orang asing, dalam bidang pemasyarakatan kami dapat mengamankan pula, " ungkapnya. 

    Rapat hari ini ditutup dengan evaluasi serta pelaporan dari kinerja Timpora serta tugas fungsi operasi gabungan aparat hukum se-Kabupaten Kudus.

    #kemenkumhamri#kemenkumhamjateng
    David Fernanda Putra

    David Fernanda Putra

    Artikel Sebelumnya

    Perkuat Pengawasan Orang Asing, Rutan Kudus...

    Artikel Berikutnya

    Gelar Deklarasi Perencanaan WBK/WBBM , Karutan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Dittipideksus Bareskrim Sita Miliaran Uang Hingga Aset Dari Kasus Net89
    Gugur dalam Tugas, Jenazah Bripka Anumerta Ronald M. Enok Diterbangkan ke Jayapura dan Dimakamkan di Sentani
    Panglima TNI Dampingi Menhan RI Perkuat Kerja Sama Pertahanan dengan RRT
    Danlanud Sultan Hasanuddin Terima Audiensi Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulsel Bahas Kolaborasi Penurunan Stunting

    Ikuti Kami